Lamongan, Jawa Timur, infojatim.com – Berani Transparan Mengungkap Membantu Yang Belum Terungkap.
Suasana khidmat mewarnai halaman Mapolres Lamongan yang berlokasi di Jalan Kombes Pol M. Duryat, pada Sabtu pagi (19/04/2025) saat apel serah terima jabatan (sertijab) Kapolres Lamongan dalam sebuah penyambutan apel farewell. Tongkat komando resmi beralih dari AKBP Bobby Adimas Conndroputra, S.H., S.I.K., M.Si. kepada AKBP Agus Dwi Suryanto, S.I.K., M.H.
AKBP Bobby Adimas Condroputra, yang kini mengemban amanah baru sebagai Kapolres Jember, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dan kerja sama seluruh personel Polres Lamongan selama masa jabatannya.
"Tahun ini penuh cobaan dan tantangan, terutama terkait kepercayaan publik. Banyak hal yang harus kita benahi. Terima kasih atas kerja sama luar biasa selama saya menjabat di Lamongan," ujarnya dengan penuh haru. Ia juga memohon maaf atas segala kekurangan dan memohon doa restu untuk tugas barunya.
Sementara itu, Kapolres Lamongan yang baru, AKBP Agus Dwi Suryanto, S.I.K., M.H., dalam sambutannya, menyatakan komitmennya untuk melanjutkan dan meningkatkan kinerja Polres Lamongan.
"Kami ucapkan terima kasih atas pengabdian luar biasa beliau (AKBP Bobby). Semoga sukses di tempat tugas yang baru," tuturnya. Ia juga memohon dukungan dari seluruh personel untuk bersama-sama menjaga dan meningkatkan pelayanan kepolisian kepada masyarakat.
Mutasi jabatan di tubuh Polri, seperti yang ditegaskan Kapolda Jatim Irjen Nanang Avianto, merupakan hal yang wajar dalam rangka penyegaran dan pengembangan organisasi.
"Dengan adanya mutasi ini, diharapkan para pejabat baru dapat segera menyesuaikan diri dan meningkatkan kinerjanya. Saya yakin, para pejabat yang dilantik mampu mengemban amanah dengan profesional, loyal, dan penuh integritas," kata Irjen Nanang Avianto pada Senin (14/04/2025) lalu.
Apel sertijab ini dihadiri oleh Kapolres Lamongan baru dan lama beserta istri, Wakapolres Kompol I Made Prawira Wibawa, S.S.T., S.I.K., M.I.K. beserta ibu, para pejabat utama (PJU), Kapolsek jajaran, anggota, serta ASN Polres Lamongan.
Acara ditutup dengan pembacaan doa, penghormatan pasukan, dan laporan komandan apel, menandai awal baru dalam perjalanan pengabdian Polres Lamongan kepada masyarakat.
Seperti yang diketahui, mutasi dan rotasi di jajaran kepemimpinan kepolisian Jawa Timur tersebut dilakukan usai terbitnya surat telegram (ST) Kapolri Nomor: ST/489/III/KEP./2025 tanggal 12 Maret 2025. yang dipimpin langsung oleh Kapolda Jatim Irjen Nanang Avianto. (Tim/Red)
#PolresLamongan #Sertijab #KapolresLamongan #JawaTimur #Polri #Mutasi #Poldajatim #PelayananPublik
Post a Comment