Gresik, infojatim.com - Motto Berani, Transparan, Mengungkap, Membantu, Yang Belum Terungkap.
Berbagai upaya telah dilaksanakan agar kita terhindar dari Covid - 19, telah dilaksanakan kegiatan Vaksinasi terhadap Para Sopir Angkutan dan Pelayanan yang bertempat di terminal Bunder Desa Banjarsari Kec Cerme Kab Gresik pada hari Senin tanggal 08 Maret 2021 Pukul. 11.30 s.d selesai, yang dipimpin langsung oleh drg Saifudin Ghozali (Kepala Dinas Kesehatan Kab. Gresik) .
Dalam agenda tersebut dihadiri oleh Fandi Akhmad Yani, SE (Bupati Gresik). AKBP Arief Fitrianto, SH.,S.I.K.,MM (Kapolres Gresik) , Letkol Inf Taufik Ismail, S.Sos., M.I.Pol (Dandim 0817 Gresik), drg. Saifudin Ghozali (Kepala Dinas Kesehatan Kab. Gresik) , Nanang setiawan, A.P., M.Si (Ka Dinas Perhubungan Kab. Gresik) , Wiwin Arodawanti SH. MH (Ketua Pengadilan Negeri Gresik).
* Sementara itu dalam giat tersebut yang di awali oleh drg. Saifudin Ghozali (Kepala Dinas Kesehatan Kab. Gresik), menyampaikan. Bahwa Pencanangan vaksinasi terhadap para sopir merupakan pertama.kali dilakukan di wilayah Kab. Gresik, " Ungkap, " Kepala Dinas Kesehatan Kab Gresik
Dalam Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Pemerintah daerah, Polres dan Kodim 0817 Gresik dan giat ini akan terus berlanjut terhadap para komunitas sopir sehingga semua sopir dapat tervaksin.
Dengan demikian bahwa vaksin yang sudah di siapkan saat ini untuk para sopir angkutan dan pelayanan transportasi sebanyak 310 Dosis Vaksin
*Selanjutnya Fandi Akhmad Yani, SE (Bupati gresik yang akrab dipanggil dengan Gus Yani juga menyampaikan bahwa Giat Vaksinasi Covid -19 merupakan salah satu bentuk ikhtiar Pemerintah dalam rangka memutus mata rantai Covid -19, " Ujar, " Bupati Gresik.
Vaksinasi covid -19 ini dilaksanakan dalam rangka Untuk menimbulkan kepercayaan diri terhadap masyarakat pengguna layanan umum alat transportasi.
Vaksinasi Covid -19 merupakan Vaksin yang aman dan halal dan tidak ada efek sampingnya Hal tersebut sudah terbukti dan dicontohkan oleh para pemimpin yang sudah divaksin, " Ucap, " Gus Yani.
Menurutnya. untuk Sasaran Vaksin berikut adalah para guru dengan harapan disaat sekolah tatap muka sudah dibuka maka Para guru Sudah tervaksin semua dan siap untuk mengajar di lembaga pendidikan masing masing.
Untuk itu PPKM tahap 3 diimbangi dengan Vaksinasi diharapkan bisa memutus mata rantai penyebaran covid -19 khususnya di kab. Gresik Dan Indonesia pada umumnya., " Ujar, " beliaunya.
dilaksanakan peninjauan tempat Vaksinasi dan dilanjutkan peninjauan angkutan bahwa. Bahwa kegiatan Vaksinasi terhadap para sopir angkutan dan pelayanan transportasi adalah Untuk menimbulkan kepercayaan diri terhadap masyarakat pengguna layanan umum alat transportasi.
Bahwa Vaksin yang di berikan dan di sediakan kepada transportasi umum sebanyak 310 Dosis.
Penulis ; Dimas AZ
Pendiri penanggung jawab redaksi
infojatim.com - gresiknews1.com group: Arifin S.Zakaria
Post a Comment