Gresik, infojatim.com - Motto Berani Mengungkap Membantu Yang Belum Terungkap.
Wakil Gubernur Jatim Dr Emil Elistianto Dardak B.Bus,M,Sc hadir dalam kegiatan pencanangan Vaksinasi oleh Forkopimda Kab. Gresik yang bertempat di RSUD IBNU SINA Kab Gresik Jl.Dr Wahidin Sudirohusodo 243 B Kec Kebomas Kab Gresik, pada hari Jum.at ( 15/1/2021) sekitar pukul 09.00 WIB sampai selesai.
Adapun hadir dalam kegiatan tersebut sbb :
1. Dr. Emil Elistianto Dardak, B.Bus., M.Sc (Wakil Gubernur Jatim)
2. Dr. Moh. Qosim, M.Si (Wakil Bupati Gresik)
3. AKBP Arief Fitriyanto, S.H.,S.I.K.,M.M (Kapolres Gresik)
4. Letkol Inf Taufik Ismail, S.Sos.,M.I.,Pol (Dandim 0817 Gresik)
5. .Drs. Abimanyu Poncoatmojo Iswinarno, MM (Pj Sekda Kab. Gresik)
6. drg. Saefudin Ghozali, (Kepala Dinas Kesehatan Kab. Gresik)
6. Mayor Inf Sugeng Riyadi (Kasdim 0817 Gresik)
7. Kompol Eko Iskandar, S.I.K (Wakapolres Gresik)
8. Markus, S.Pd., M.Pd (Ka Kemenag Gresik)
9. Drs. KH. Mansoer Sodiq (Ketua MUI Kab. Gresik)
10. KH. Abdul Muis (Ketua DPD LDII Kab. Gresik
Sementara itu Wakil Gubernur Jatim Dr. Emil Elistianto Dardak, B. Bus.,M.Sc tiba di RSUD Ibnu Sina Gresik, dengan dimulainya pencanangan Vaksin dengan pembacaan Do'a oleh KH. Abdul Muis (Ketua DPD LDII Kab. Gresik)
Dalam rangka untuk mencegah penyebaran covid - 19, Dr. Moh. Qosim, M.Si (Wakil Bupati Gresik) menyampaikan bahwa dengan
- Melalui Pencanangan Vaksinasi ini mudah mudahan dapat membuat kita lebih sehat lebih meningkatkan imun kita dan kita doakan bersama agar Covid 19 segera sirna demi mengantarkan Kab. Gresik Provinsi Jawa Timur dan Indonesia terbebas dari Covid 19, " Ujar, " dari Wakil Bupati Gresik.
Bahwa Pada hari Rabu kemarin ( 13/1/2021) sebanyak 3000 Vaksin sudah kita terima di Kabupaten Gresik dalam keadaan baik dan mari kita doakan bersama juga agar Bupati Gresik Dr. Sambari Halim Radianto ST M.Si segera diberikan kesembuhan dan kesehatan oleh Allah SWT agar dapat melaksanakan aktifitas kembali, " ucap, " Wakil Bupati Gresik
Lebih lanjut dikatakan oleh Wakil gubernur Jatim Dr..Emil Elistianto Dardak, B.Bus.,M.Sc menyampaikan dalam agenda tersebut pada intinya :
- Pada hari ini Kabupaten Gresik merupakan Kabupaten yang pertama melaksanakan Vaksinasi di Provinsi Jawa Timur mudah mudahan menjadi teladan selanjutnya untuk Kab/Kota yang lain di Jawa Timur dan mudah mudahan berjalan lancar aman dan terkendali, " Ungkap, " beliaunya.
Ketua MUI Jawa Timur telah menyatakan halal dan aman yang mana sudah melalui uji klinis dan sesuai dengan standar WHO dengan langkah langkah yang dilalui melalui ahli penyakit dalam dan ahli penyakit yang lainnya.
Sebanyak 7.800 yang akan menjadi sasaran dimana tenaga kesehatan sebagai garda terdepan nantinya akan dilakukan Vaksinasi agar dapat melayani dengan efektif dan maksimal, dan setelah melakukan Vaksinasi saya harapkan tetap jangan lengah tetap gunakan masker jaga jarak serta rajin mencuci tangan dan ikuti anjuran Pemerintah untuk patuh akan ( Proses) Protokol Kesehatan secara ketat, karena sehat dimulai dari diri kita sendiri merupakan kunci yang utama cara untuk mencegah penularan Covid - 19.
Mudah mudahan Kabupaten Gresik dapat melangkah lebih awal dengan ridho Allah SWT segera bebas dari Covid 19 itu harapan kita semua.
Kegiatan Pencanangan Vaksinasi ini untuk pemeriksaan Kesehatan dimulai dari Moh. Abdul Qodir, S.Pd (Ketua DPRD Gresik) dilanjutkan dengan drg. Saefudin Ghozali (Ka Dinkes Kab. Gresik)
Pemeriksaan Kesehatan selanjutnya kepada Kompol Eko Iskandar, S.I.K. (Wakapolres Gresik) dilanjutkan Mayor Inf Sugeng Riyadi (Kasdim 0817 Gresik)., dan dilanjutkan pelaksanaan Vaksinasi kepada drg. Saefudin Ghozali (Ka Dinas Kesehatan Kab Gresik)
Dari rangkaian kegiatan Pencanangan Vaksinasi oleh Forkopimda Kab Gresik di lanjutkan dengan Konferensi Pers Wakil Gubernur Jatim dan Wakil Bupati Gresik bersama awak media, dan dalam agenda tersebut juga terpantau oleh tim dari redaksi infojatim.com - gresiknews1.com group ( Arifin S.Zakaria) .
Kegiatan Pencanangan Vaksinasi oleh Forkopimda Kab Gresik yang dihadiri oleh Wakil Gubernur Jatim dilaksanakan dalam rangka mencegah penyebaran Covid 19 dan tetap melaksanakan ikuti anjuran Pemerintah dan patuhi Protokol Kesehatan ( Prokes)
Penulis Arifin S.Zakaria
( Pendiri Penangung Jawab Redaksi)
Post a Comment