SURABAYA, infojatim.com - Motto Berani Mengungkap Membantu Yang Belum Terungkap. 

Menyikapi sistem daring belajar online yang di terapkan pemerintah kita. komunitas militansi Bonek ruwet bergotong royong antar anggota untuk swadaya pemasangan wifi yang tujuannya untuk membantu adik adik pelajar menyelesaikan tugasnya melalui jaringan wifi gratis dan membantu meringankan beban orang tua dalam pembelian kuota paket data, " Ujar, "dari Militansi Bonek Ruwet. 


Sebenarnya kegiatan ini sudah kita rencanakan jauh-jauh hari dengan melihat kondisi masing- masing keluhan keluarga pada sekitar kami, namun karena keterbatasan dana kita butuh waktu untuk swadya dari masing- masing anggota militansi bonek ruwet untuk pemasangan jaringan wifi di gedung LPMK kendangsari Surabaya dan alhamdulilah baru bisa terlaksana pada hari senin 27 juli 2020 dan rencananya kegiatan ini akan terus kita lakukan sampai sistem kegiatan belajar mengajar di sekolah di fungsikan lagi. 


"Belajar bareng bonek" salah satu tema yang kita ambil untuk menggambarkan sikap peduli bonek terhadap pendidikan di wilayah sekitar serta memberitahukan terhadap masyarakat bahwa BONEK tidak slalu identik dengan berita kekerasan, penjarahan, bahkan sudut pandang negatif yang liar. 

 
Melainkan suatu gambaran bahwa BONEK bukan sekedar suporter persebaya melainkan rasa toleransi, rasa peduli, dan dedikasi untuk membantu sesama di sekitar wilayah kelompok bonek itu berada, "Pungkasnya, " saat di konfirmasi dari tim media infojatim.com



Dalam memperingati Hari Anak Nasional ( HAN)  mari kita jaga kita lindungi anak kita terutama dibidang kesehatan, dan  pendidikan supaya anak anak kita tumbuh sehat dan kreatif. 


Penulis: Dimas Z 
Pendiri Penanggung jawab redaksi infojatim.com: Arifin S.Zakaria

Post a Comment