GRESIK, infojatim.com - Motto Berani Mengungkap Membantu Yang Belum Terungkap.
Dalam rangka kunjungan kerja AKBP Arief Fitriyanto, SH. HUM, SIK, MM (Kapolres Gresik) beserta rombongan dalam rangka melihat kesiapan kampung tangguh Semeru Covid-19 di Desa Sukorejo Kec Kebomas Kab Gresik yang diikuti sekitar 20 orang yang di pimpin oleh Sdr Fatchur Rohman (Kepala Desa Sukorejo), pada hari Selasa ( 2/6/2020).
Hadir dalam kegiatan tersebut AKBP Arief Fitriyanto, SH. HUM, SIK, MM (Kapolres Gresik), Kapten Kav Gatot S. (Danramil 0817/07 Kebomas), Kompol Yulianto. S. H, M, H.U.M (Kapolsek Kebomas) , Zainul Arifin. S.T.T.P (Sekcam Kebomas) , Fatchur Rohman (Kepala Desa Sukorejo) .
Kapolres Gresik tiba di Desa Sukorejo Kec. Kebomas dan di sambut oleh Muspika Kec. Kebomas dan selanjutnya dilakukan didepan pintu masuk Desa Sukorejo untuk melaksanakan pemeriksaan suhu badan, penyemprotan, cuci tangan dan mengisi buku tamu.
Selanjutnya Kapolres Gresik Arif Fitriyanto SH,HUM, SIK, MM sampai di Desa Sukorejo dengan jalan kaki menuju balai Desa dengan diiringi rebana.
Dalam giat kunjungan Kapolres Gresik dalam rangka meninjau kampung tangguh Semeru apa yang disampaikan oleh AKBP Arief Fitriyanto, SH. HUM, S.IK., MM (Kapolres Gresik), bahwa Desa Sukorejo adalah kampung yang di tunjuk sebagai kampung tangguh sehingga kampung tersebut harus memberikan contoh kepada Desa yang lain sehingga desa yang lain di Kabupaten Gresik bisa juga mengikuti program kampung tangguh Covid-19." Pungkas, " Kapolres Gresik.
Tidak ketinggalan juga Sdr Fatchur Rohman sebagai Kepala Desa Sukorejo juga menunjukkan tempat sarana dan prasarana Desa Sukorejo sebagai Desa tangguh Semeru Kec. Kebomas kab Gresik,selanjutnya dilanjutkan dengan ramah tamah.
Kemudian di akhir kegiatan tersebut Kapolres Gresik beserta rombongan meninggalkan Desa Sukorejo, dengan kunjungan Kapolres Gresik ke Desa Sukorejo bertujuan untuk mengetahui kesiapan pelaksanaan kampung tangguh Semeru Covid-19 yang dapat untuk menjadi percontohan desa - desa yang lain.
Penulis Arifin S, Zakaria infojatim.com ( Pendiri Dan Penangung Jawab Redaksi)
Post a Comment