GRESIK infojatim.com - Berani Mengungkap Membantu Yang Belum Terungkap. Si jago merah kali ini mengamuk lagi.yang bertempat di POM Bensin Mini milik Bpk. Warsono Jl. Sunan Giri RT.05 RW.03 Kel. Sidomukti Kec. Kebomas Kab. Gresik telah terjadi Kebakaran POM Bensin Mini yang di akibatkan konsleting listrik, Selasa ( 07/1/2020).
Kejadian berawal yang di akibatkan dari konsleting Listrik sehingga dari mesin pompa POM mini timbul percikan api dan terjadi kebakaran, pada kejadian tersebut oleh saksi a.n Sdr. Suwandi (Satpam Perum Mandiri) mengetahui kebakaran tersebut langsung menelfon Dinas Pemadam Kebakaran Kab.Gresik
Adapun dalam kejadian tersebut yang Sidak di TKP dengan pengamanan dari satuan anggota Pol PP, dan juga dari Dinas Kecamatan.
Begitu mobil Pemadam Kebakaran Kab. Gresik jumlah 2 unit tiba di lokasi kebakaran, tak lama kemudian selang waktu 15 menit api mulai padam selanjutnya petugas melaksanakan pembasahan.
Setelah dipastikan api telah selesai di padamkan selama kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar.
Dari kejadian tersebut di perkirakan kerugian yang di alami Bpk Warsono pemilik POM Bensin Mini yang terbakar ringan di bagian wajah dan perut sekarang sedang dalam perawatan di RS Petrokimia Gresik. Untuk Kerugian materil di perkirakan Rp.25 juta.
Bahwa dengan kejadian tersebut kita harus waspada dan hati hari, adapun penyebab terjadinya kebakaran di POM Bensin Mini milik Bpk.Warsono dikarenakan adanya konsleting listrik sehingga mengeluarkan percikan api yang menyebabkan kebakaran
Penulis Arifin s.zakaria Infojatim.com ( Pendiri dan Penanggung jawab redaksi)
Post a Comment