GRESIK infojatim.com - Sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat di Kecamatan Driyorejo Kabupaten Gresik, (22/5) malam. menggelar buka puasa bersama dengan deklarasi pernyataan dukungan untuk TNI-Polri dalam mengamanankan rusuh masa kedaulatan rakyat di Jakarta pada tangal 22 Mei 2019.

Dalam deklarasi tersebut, tokoh agama dan tokoh masyarakat Kecamatan Driyorejo menyatakan dukugannya kepada TNI-Polri serta kecaman atas aksi anarkis demonstran di Kantor Bawaslu Jakarta. "Kami selaku tokoh agama Kecamatan Driyorejo Kabupaten Gresik mengutuk keras kepada para pelaku kejadian kerusuhan di Jakarta Rabu dini hari kemarin. Semua tindakan pelaku sudah meresahkan masyarakat. Kami juga mendukung tindakan aparat kemananan TNI-Polri dalam menjaga NKRI". 

Sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat di Kecamatan Driyorejo Kabupaten Gresik juga mengajak kepada semua pihak untuk mampu menahan diri demi terjaganya keamanan dan kondusifitas kamtibmas khususnya diwilayah Kabupaten Gresik.Sampai berita ini diturunkan, Sabtu (25/5/19). 

Mari kita dukung penuh dan doakan TNI-Polri untuk mampu menangani permasalahan diatas dengan aman dan damai, "Kami mengimbau kepada saudara sekalian untuk merawat kebhinekaan negara kita, serta tidak terprovokasi isu negatif/ hoax yang bisa menimbulkan kegiatan yang dapat merusak dan mempengaruhi keutuhan negara yang bersifat inkonsistensi ," ungkap Tokoh agama Kecamatan Driyorejo. 


Partner Mitra Arifin s.zakaria Infojatim.com ( Pendiri dan Penanggung jawab redaksi)

Post a Comment