GRESIK infojatim.com - Berkat kekompakan dan kekuatan Smash tim volley, tim bola voli Kecamatan Kebomas menjadi juara kejuaraan bola voli wanita usia 40 keatas memperebutkan piala PERWOSI Kabupaten Gresik. dibabak final, tim voli Kecamatan Kebomas mengalahkan tim voli Kecamatan Manyar yang berlangsung sengit di Gedung WEP, Kamis (16/08/2018).

Dengan keberhasilan tersebut, tim Kecamatan Kebomas berhasil membawa pulang piala bergilir Perwosi dan hadiah uang tunai sebesar Rp. 1,5 juta rupiah.

Wakil Bupati Gresik Dr. H. Moh. Qosim saat menyaksikan pertandingan tersebut menyampaikan ucapan selamat bagi para pemenang pertandingan bola voli tersebut.

"Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Gresik mengucapkan selamat kepada para pemenang. Semoga kemenangan saudara sekalian tidak menjadikan kita takabur, sombong dan merasa lebih dari yang lain," kata Wabup Qosim.

Yang kalah, sambung Wabup, jangan sampai berkecil hati dan tetap semangat dalam mengikuti pertandingan-pertandingan yang akan dating.

"Yang belum berhasil, jangan berputus asa dan terus berlatih. Karena pada hakekatnya, kekalahan adalah kemenangan yang tertunda. Yang penting adalah silaturrahmi, kebersamaan dan kekompakan tetap terjalin dengan adanya pertandingan ini," katanya.

Seperti diketahui bahwa kompetisi ini digelar untuk menggerakkan wanita tetap cinta olahraga. Selain itu, pertandingan ini bertujuan memupuk semangat dan sportifitas jiwa keolahragaan bagi wanita, serta sebagai ajang uji ketangkasan dan persahabatan antar peserta, pemerhati dan pecinta olahraga voli. 


ARZ Team

Post a Comment