GRESIK infojatim.com - Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Binntoro, S.H., S.I.K., M.Si. didampingi Ketua Cabang Bhayangkari Gresik Ibu Sistri Wahyu S Bintoro bersama Waka Polres Gresik Kompol Wahyu Pristha Utama, S.H., S.I.K. dan PJU Polres Gresik serta Polwan Polwan Polres Gresik melakukan anjangsana kerumah Purnawirawan Polri dan Warakawuri, personil yang melahirkan serta personil yang sakit , Kamis (28/6/2017) sekitar pukul 10.00 Wib.

Anjangsana ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-72 tahun 2018. Kunjungan pertama dilakukan ke Kediaman Bapak Hasim (Purnawirawan Polri) dan Ibu Munawaroh (Warakawuri) yang beralamat dikecamatan Kebomas dan Kediaman Bapak Pur Chusaini (Purnawirawan Polri) yang mengalami stroke sejak beberapa tahun terakhir yang ada di Perumahan Griya Kembangan Asri Blok CB IO 10.

Saat kunjungannya ini, Kapolres  Gresik memberikan motivasi kepada yang para senior Polri yang telah purna dan sakit untuk tetap bersemangat dan berdoa agar cepat sembuh. Kapolres Gresik dan rombongan juga membawa bingkisan yang diserahkan langsung kepada Purna Polri.

"Bersilaturahmi kepada para sesepuh dan senior anggota Polri yang telah banyak berjasa bagi institusi Polri, keegiatan ini merupakan cara Kami dalam menjalin tali keluarga dalam institusi Polri baik yang masih aktif maupun non aktif" terang Kapolres Gresik.

Kegiatan selanjutnya mengunjungi anggota Polwan Polres Gresik yang melahirkan Bripda Retno diperumahan Mutiara Graha Agung Blok B No 9 Kec. Kebomas Kab. Gresik sebagai wujud perhatian anggota terhadap pimpinan dengan menyempatkan mengunjungi dan memberikan bingkisan. Dilanjutkan mengunjungi kediaman anggota Polri yang sakit Aiptu Hamid merupakan anggota Polsek Benjeng Polres Gresik Perumahan ABR Blok E No. 3 yang mengalami sakit Diabetes hingga diamputasi sejak beberapa tahun terakhir, karena sakitnya ini anggota tersebut tidak bisa melaksanakan tugas sebagaimana mestinya.

"Dengan bersilaturahmi, Kami berharap bisa memberikan dukungan moril kepada anggota yang sakit agar terus termotivasi agar segera sembuh" jelas Kapolres.

Kapolres Gresik dan rombongan juga memberikan bingkisan serta santunan kepada anggota yang sakit dengan didampingi istri Aiptu Hamid menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Kapolres Gresik dan rombongan yang masih peduli.

Kegiatan anjangsana ini selain mempererat tali silaturahmi, juga sebagai wujud perhatian dan empati dari para Polres Gresik dan Bhayangkari Cabang Gresik kepada para purnawirawan dan anggota yang sakit. Sebagai sarana memberikan dukungan moral, sehingga diharapkan dapat membangkitkan semangat dan juga bentuk rasa terima kasih atas jasa yang pernah mereka abdikan selama ini.

"Dengan doa restu dari Senior Polri dan semangat generasi muda Polri pada HUT Bhayangkara ke - 72 diharapkan Polri semakin profesional, modern dan terpercaya" pungkas AKBP Wahyu S Binntoro, S.H., S.I.K., M.Si.


ARZ TEAM

Post a Comment