GRESIK infojatim.com - Kehadiran Wakil Bupati Gresik Dr. Mohammad Qosim bersama Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Gresik Abdul Munif di Masjid Al Innabah Rabu (30/5/2018) petang disambut senyum ceria para Yatim Piatu, Dhuafa, serta para petugas kebersihan di Lingkungan Kantor Bupati Gresik. Pasalnya mereka bakal berbuka puasa Bersama serta menerima santunan dari Baznas Gresik.
Ada 1.500 Santunan yang dibagikan kepada mereka yang besarnya bervariasi mulai dari Rp. 150 ribu sampai Rp. 200 ribu. Rinciannya 877 santunan Yatim, 315 Santunan Dhuafa, 20 orang petugas kebersihan, 25 loper koran, 20 anak berkebutuhan khusus, 80 santunan diberikan saat Safari Ramadhan, 40 santunan diberikan untuk pesantren dan 123 untuk pada para Huffadz.
Selanjutnya Wabup Qosim yang didampingi Ketua Baznas Gresik menyerahkan secara simbolis santunan Baznas tersebut kepada beberapa orang perwakilan. Qosim mengajak seluruh undangan yang hadir untuk bergembira dan optimiz. Menurut Qosim, Ramadan milik semua orang.
"Kita semua ini adalah sama, miskin dan kaya, yang berpangkat dan masyarakat. Termasuk mereka yang kini hidup tanpa orang tua, si anak yatim dan yatim piatu. Yang penting kita kompak saling menjaga persatuan" kata Wabup yang juga Mantan Ketua Baznas Gresik ini.
Ketua Baznas Gresik Abdul Munif kepada Kepala Bagian Humas dan Protokol Sutrisno menyatakan, Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang setiap tahun di bulan ramadhan kita laksanakan. Untuk kali ini ada peningkatan 50% dari sebelumnya yang hanya memberikan santunan untuk 1.000 orang, saat ini meningkat bisa mencakup 1500 orang.
"Beberapa program andalan Baznas Gresik yaitu, Gresik Cerdas, Gresik Sehat, Gresik Peduli, Gresik berdaya dan Gresik Taqwa. Selain itu, Baznas Gresik juga memberikan apresiasi berupa santunan bulanan kepada para penghafal Al-Qur'an di Gresik" kata Munif.
Sementara Sekretaris Baznas Gresik, Muhtadin menjelaskan, penerima santunan kali ini berasal dari berbagai wilayah Kecamatan di Kabupaten Gresik. "memang tak semuanya para penerima ini hadir. Beberapa diantaranya mengaku berhalangan hadir. Kami akan menyampaikan santunan yang telah kami rencanakan ini meski mereka belum sempat hadir semalam" tandasnya.
ARZ Team
Post a Comment