GRESIK infojatim.com - Bayi perempuan dibuang orang tuanya di depan rumah Agus Budi Wijaya warga Desa Randuagung Kecamatan Kebomas Gresik. Bayi tersebut di dalam kardus dan diletakkan depan pintu. 

Awal ditemukan bayi tersebut pada  Selasa (10/4/2018), sekitar pukul  01.30 WIB. Saat itu Agus Budi Wijaya pulang kerja dan belum tidur,  tiba-tiba mendengar suara ketukan pintu rumah, seperti ada tamu.

Kemudian,  menuju ruang tamu dan membuka kelambu, terlihat seorang perempuan yang mengendarai motor metic pergi ke arah barat jalan kampung depan rumah. Selanjutnya, melihat ada kardus warna putih yang diletakkan diluar pintu.  Setelah dibuka dan dilakukan pengecekan, ternyata bayi jenis perempuan. 

Setelah itu, Agus memanggil istrinya, selanjutnya menghubungi Ketua RT dan melaporkan ke Polsek Kebomas. Bayi itu dibawa ke Puskesmas untuk mendapat pertolongan. 

Di Puskesmas, bayi perempuan masih sehat. Berat badan 2,9 Kilogram dan panjang 36 sentimeter dan usia bayi sekitar satu minggu. "Bayi tersebut saat ini sudah dirawat di RSUD Ibnu Sina Kabupaten Gresik," kata Kanit Reskrim Polsek Kebomas Iptu Nur Sugeng Ariputra. 

Dari temuan bayi itu, jajaran Reskrim Polsek Kebomas berusaha mencari orang tua bayi tersebut. Para saksi diminta keterangan untuk mencari identitas orang tua. "Warga kita minta keterangan  untuk mencari identitas orang tua," pungkasnya. 


ARZ TEAM

Post a Comment