Kodim 0830/SU menggelar kegiatan peningkatan kemampuan aparat komando kewilayahan dengan memberikan beberapa materi kepada personil jajaran Kodim 0830/SU di Aula Makodim 0830/SU dengan di pandu oleh Perwira Seksi Teritorial Kodim 0830/SU Kapten Inf Bachtiar Effendi, kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan bekal kepada masing masing individu personil Kodim 0830/SU guna dapat selanjutnya dapat di aplikasikan di wilayah tugasnya dengan harapan dapat memberikan kontribusi kepada warga di wilayah dan juga untuk bekal personil itu sendiri sehingga bisa menjadi apkowil yang profesional pada bidangnya, ungkap Kapten Bachtiar Effendi. (Kamis, 6/7/2017)
Dandim 0830/SU Letkol Arm Beny Hendra Suwardi,S.Sos menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan program dan wajib dilaksanakan dengan tujuan agar personil apkowil selalu dan terus mengasah serta meningkatkan kemampuan kemampuan khusus yang tentunya kedepan bisa memberikan manfaat baik untuk diri sendiri maupun orang lain, dan di harapkan kemampuan ini juga bisa di sosialisasikan dan terapkan di wilayah tugasnya masing-masing, jelasnya.
Pada akhir kegiatan para peserta kegiatan peningkatan kemampuan apkowil ini melaksanakan uji coba pembuatan pupuk dengan di pandu oleh Perwira Seksi Teritorial Kapten Inf Bachtiar Effendi
Authentikasi
Kapenrem 084/BJ Agung Prasetyo Budi, ST
Post a Comment