GRESIK infojatim - Didampingi Ketua Baznas Gresik, Abdul Munif, Wakil Bupati Gresik, Mohammad Qosim secara simbolis membagikan beasiswa Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Gresik kepada 386 siswa senilai Rp. 146 juta. Pembagian beasiswa tersebut dilaksanakan pada suatu acara di Masjid Al Innabah Kamis (15/6).
Nilai nominal beasiswa yang dibagikan masing-masing, untuk anak Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah menerima beasiswa sebesar Rp. 300 ribu. Untuk siswa setingkat SMP/MTs menerima beasiswa Rp. 400 ribu rupiah sedangkan siswa SMA/SMK dan MA menerima beasiswa sebesar Rp. 500 ribu. Selain mendapat bantuan uang, mereka juga mendapat tas sekolah beserta peralatan sekolah didalamnya.
Wabup Qosim dalam sambutannya menyatakan bahwa beasiswa Baznas ini diberikan kepada saudara kita yang kurang mampu. Qosim juga menyebutkan, di Gresik ada berbagai macam bantuan Pendidikan mulai dari Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) dari dana APBD. Ada juga BOS yang dari dana APBN. Juga ada Bantuan Khusus Siswa Miskin (BKSM) yang dikucurkan juga dari APBD Kabupaten Gresik.
Wabup berpesan agar para orang tua yang kali ini ikut mendampingi, agar mendidik putera dan puterinya dengan benar. "Bekali anak-anak dengan pendidikan agama. Anda akan menyesal di kelak kemudian hari apabila anak anda tidak dibekali dengan Pendidikan yang benar. Pasti anak akan membuat kesengsaraan bagi anda" katanya serius.
Tentang bantuan beasiswa ini, Ketua Baznas Gresik mengatakan bahwa bantuan beasiswa ini bagian dari program Gresik Cerdas. Beberapa program baznas Gresik yaitu, Gresik Sehat, Gresik Peduli, Gresik berdaya dan Gresik Taqwa.
"Saya berharap agar beasiswa ini dimanfaatkan seoptimal mungkin untuk mendukung pembiayaan Pendidikan. Meski jumlah ini tidak terlalu besar, tapi setidaknya dapat sedikit memberikan keringanan dalam pembiayaan Pendidikan. Terutama dalam membeli alat-alat sekolah" kata Munif.
Arifin SZ Team
Post a Comment