GRESIK - Teleconference adalah sebuah solusi komunikasi  yang dapat dilakukan para peserta konferensi saat masing-masingnya saling berjauhan, tidak hanya itu saja, keuntungan melakukan teleconference adalah mampu menghemat biaya terutama biaya perjalanan. Demikian disampaikan kepala bagian Pengolahan Data tehnologi dan Informasi (PDTI) saat membuka Bimbingan Tehnik teleconference di ruang Graeta Eka Praja, kamis (24-11-2016).

Kepala PDTI Rini Indriati melalui kabag Humas Gresik  juga menjelaskan bahwa Gresik sebenarnya sudah ada beberapa layanan untuk melakukan telekonference, baik itu di bagian maupun di kecamatan dan SKPD, namun dalam kurun waktu satu tahun terakhir ini belum bisa di optimalkan, semoga dengan Bimbingan tehnik teleconference yang di ikuti sekitar 50 operator TI, teleconference bisa dimanfaatkan lagi.

Diakui memang dengan mengoptiomlakan aplikasi teleconference setiap pimpinan SKPD harus selalu siap jika sewaktu-waktu Bapak Bupati mengadakan rapat, jadi mengadakan rapat tak perlu di Kantor Bupati, cukup lewat Teleconference.

Bayangka jika rapat yang hanya membutuhkan 2 jam saja, bagi camat yang berada di wilayah jauh tentu akan membutuhkan biaya dan waktu cukup banyak. Sudah saatnya kita memanfaatkan tehnologi dalam memperlancar segala urusan Pemerintahan.

Bambang salah satu operator TI merasa senang dan bangga dengan bintek teleconference, saya sangat senang dengan kehadiran aplikasi teleconference, karena sangat bermanfaat khususnya bagi pempinan, jadi tidak perlu repot-repot lagi ke kantor Bupati, jika ada rapat,  cukup mengaktifkan video teleconference, mereka bisa langsung berkomunikasi dan hasil rapatpun bisa diketahui lewat data print.

Arz/team/d2g

Post a Comment