Bangkalan,- Kodim 0829/Bangkalan bersama Tim Gabungan Polres, dan Kajari Bangkalan Gelar sidak Gudang Produk Pupuk Kaltim di Jln. Raya Kelean Desa Kelean Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan, Kamis 17 Desember 2015.
Pasokan pupuk bersubsidi pada musim tanam 2015 dijamin aman. Sebab persedian pupuk tahun ini masih banyak tersisa akibat belum terserap semua.
Shokib Kepala Distributor gudang Pupuk Produk Pupuk mengatakan, bahwa petani tak perlu khawatir dengan persediaan pupuk musim ini karena stok pupuk di Kabupaten Bangkalan masih aman. Pada beberapa hari kedepan di bulan Desember ini pula akan ada pasokan tambahan pupuk lagi.
"Persediaan pupuk kita masih aman, saat ini total stok pupuk yang tersedia di gudang hasil sidak secara langsung dan diperjelas penyampaiannya oleh Kepala gudang setempat, saat ini yang tersedia bekisar 250 ton pupuk jenis urea. Rencana terdukung 2.720 ton di tahun 2015. Tiap hari pengiriman pupuk 300 ton (sesuai ketentuan) s.d saat ini masih berlangsung pengiriman rencana hari ini akan terdukung 12.00 ton", tegasnya kepada meidia ini, Kamis, 17 Desember 2015.
"Jumlah tersebut belum ditambah hasil sidak di gudang lainnya. Cadangan tersebut untuk mengantisipasi lonjakan kebutuhan apabila petani mulai tanam kembali," katanya.
Menurut Shokib, saat ini musim hujan belum merata sehingga penyerapan pupuk belum naik drastis. Akan tetapi PT Kujang mengantisipasi dengan mendorong stok ke daerah agar saat kebutuhan pupuk tinggi permintaan tetap bisa dipenuhi.
Adapun hasil sidak oleh Tim Gabungan sidak di gudang produk Petro Kimia Gersik di Jln. Embong Cangka Desa Pedeng Kecamatan Socah, menemui kepala gudang Dayat (45), pukuk yang tersedia di gundang Produk Petro Kimia Gersik dengan pupuk jenis ZA sebanyak 263,827 ton, pupuk jenis SP36 sebanyak 244,648 ton, pupuk jenis Ponska sebanyak 277,139 ton dan Pupuk Organik berjumlah 134,912 ton.
Sedangkan sesuai rencana pupuk yang belum masuk/dikirim ke gudang antara lain pupuk jenis SP36 sebanyak 200 ton, pupuk jenis Ponska sebanyak 180 ton, pupuk jenis Pupuk Organik sebanyak 109 ton. Hal ini sesuai data yang di dapat dari dua gudang pupuk produk Kaltim dan Gudang pupuk produk Petro Kimia Gersik.
Hasilnya aman, tidak ada masalah stok yang ada djamamin aman untuk di kotribusikan kepada petani yang ada di Kabupaten Bangkalan sampai 2015.
Sedangkan menurut Dandim 0829/Bangkalan melalui Pas Intel Kodim Bangkalan, Lettu Chb H. Muhammad Tohari, menghimbau "petani jangan khawatir ketersediaan pupuk di Bangkalan aman hingga akhir tahun 2015, dan petani diharapkan mau bergabung menjadi anggota kelompok tani, agar masuk dan terdaftar dalam RDKK (Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok), sehingga mereka bisa mendapatkan subsidi pupuk dengan lancar," imbaunya. (pendam5brwjaya/arz/team4k2)
Post a Comment