Kediri,- Koramil 0809/05 Grogol berupaya semaksimal mungkin mewujudkan kepeduliannya terhadap kondisi pertanian yang ada di Kecamatan Grogol salah satunya di Desa Ngablak, dengan bergotong royong bersama warga sekitar memperbaiki Jaringan irigasi permanen,guna melancarkan pasokan air ke lahan pertanian.
"Kita harus segera membuat jaringan irigasi non permanen yang baru dan menambah kedalaman jaringan irigasi yang sudah ada. Apalagi di Kediri saat ini hujan sudah mulai turun ,walau tidak terus menerus" kata Danramil Grogol Kapten Inf Senen ,saat ditemui di Balai Desa Ngablak, Senin 21 Desember 2015.
Jaringan irigasi non permanen yang berada di Desa Ngablak sepanjang 130 meter ini nantinya akan membantu jaringan irigasi yang sudah ada untuk mengairi areal pertanian warga. Selanjutnya jaringan irigasi yang sudah ada, akan lebih diperdalam lagi.
"Musim hujan sudah tiba, pasokan air jelas berlimpah, tetapi kalau tidak diatur sebaik mungkin ,jadinya air hujan hanya lewat saja tanpa digunakan sebaik mungkin" tutur PPL Pertanian Desa Ngablak Karwiyanto.
Pembangunan irigasi non permanen ini nantinya diharapkan dapat meningkatkan produksi padi dan jagung, yang jadi andalan Desa Ngablak selama ini, apalagi luas lahan pertanian di Desa Ngablak mencapai sekitar 70 hektar.
"Diperkirakan jaringan irigasi ini sudah selesai dalam 2 hari kedepan, asalkan hujan tidak terus menerus turun" kata Sarbini yang juga menjadi Ketua Kelompok Tani (Jaya Makmur) di Desa Ngablak, Kec Grogol Kab.Kediri.
Post a Comment