Semarang - Gubernur Jawa Tengah H Ganjar Pranowo SH MIP menilai masjid tak hanya sekadar menjadi tempat untuk salat dan mengaji tapi juga sebagai pioneer untuk melahirkan peradaban baru, sekaligus memberikan kontribusi positif dalam membangun bangsa.

Hal itu disampaikannya saat meresmikan Masjid Al Fikri di Kampus Al Azhar Kalibanteng Semarang, Sabtu (24/10).

"Keberadaan masjid di tengah kampus, sudah semestinya jadi tempat untuk berembug mencari solusi atas berbagai persoalan sosial yang muncul. Misalnya pedofilia yang kini sedang ramai diberitakan," katanya.

Gubernur berharap masjid yang baru saja diresmikannya dapat menghasilkan berbagai pemikiran yang bermanfaat bagi lingkungan sekitar karena peran masjid, terutama yang berlokasi di kampus, sangat diperlukan di tengah masih banyaknya problem kebangsaan yang multidimensi.

"Masjid-masjid lain secara umum, sudah semestinya ikut mengambil peran dalam pembangunan bangsa dan Islam," tandasnya

Pada kesempatan tersebut Ganjar juga mengimbau kepada para guru dan orang tua murid untuk selalu mengawasi perkembangan anak didiknya, terutama mengenai bahaya narkoba dan penggunaan teknologi yang berlebihan.

"Para guru dan orang tua murid, saya nderek nitip anak-anaknya supaya diawasi. Jangan sampai diam-diam suka nonton gambar porno di internet, dan konsumsi narkoba tapi tidak tahu," terangnya

Selain peresmian masjid, Ganjar juga memberikan santunan secara simbolis kepada seribu anak yatim dari seluruh panti asuhan se-Kota Semarang.


Sumber : (Humas Jateng)

Post a Comment