GRESIK-Universitas Gresik hari ini, minggu (06/09/2015) mengadakan orientasi pengenalan kampus (OSPEK) bagi mahasiswa baru tahun ajaran 2015-2016. acara ini, dimulai dengan upacara pembukaan dan dilanjut dengan jalan sehat.
Kegiatan Ospek memang sudah menjadi rutinitas yang dilaksanakan setiap tahun hampir di setiap kampus yang ada di dunia. orientasi mahasiswa seakan ada sebagai sebuah gerbang awal untuk menyambut bibit – bibit baru yang akan berjuang di kampus tersebut. mahasiswa – mahasiwi baru di Universitas Gresik tersebut, kali ini disambut dengan berbagai cara "unik" oleh seniornya, seperti jalan sehat dan pengundian kupon yang dibagikannya itu.
Jalan sehat tersebut dimulai dengan start halaman kampus jl. Arif Rahman Hakin No.2B, dan diajak mengitari sepanjang jalan panglima sudirman, jaksa agung, proklamasi dan kembali ke halaman kampus Universitas Gresik. Acara ospek sendiri dilaksanakan selama tiga hari, yakni, pada tanggal 6, 12 dan 13 september 2015.
Jumlah peserta yang mengikuti ospek di Universitas Gresik setiap tahunnya terus mengalami peningkatan, seperti tahun ini, peserta ospek sebanyak 295 anggota. dari kesemuanya itu tergolong dari beberapa fakultas, seperti FKIP (fakultas ilmu pendidikan) sebanyak 17 anggota. Fakultas Kesehatan 44 anggota. Fakultas sastra 9 anggota. Fakultas sipil 20 anggota. Fakultas meain 46 anggota. Fakultas ekonomi manajemen 75 anggota. Fakultas ekonomi Akutansi 31 anggota, dan Fakultas hukum sebanyak 53 anggota.
Sementara itu, menurut Rektor Unigres,Prof. DR H. Sukiyat, SH., MSi. pihaknya sangat menyayangkan kepada panitia, sebab dalam prosesinya, acara masih banyak kekurangan.
"Koordinasi nya kurang pas dalam berbagai aspek, Ospek ini merupaman pembekalan dan pengenalan. Pokoknya Masih banyak kekurangan, acara ini harus dijadikan sebagai pembelajaran agar tahun berikutnya tidak terulang kembali".terang rektor
Selain itu, masih kata Rektor, pihaknya menegaskan, tentang larangan membeda-bekan dalam kelas, baik itu Suku maupun Ras.
"Jadi didalam kelas nanti, jangan sampai ada yang kontak fisik karena perbedaan Suku ataupun Ras, sebab kita Hidup ini di Negara Undang-Undang" pungkasnya
Sementara menurut Presiden BEM, Muhammad Gus Maulana Yasin dirinya mengatakan bahwah acara MAPABA hari ini keseluruhan berjalan dengan lancar. Namun ia mengaku dalam persiapan masih banyak kekurangan,
"Alhamdullilah berjalan baik meskipun secara sadar kita mengakui banyak kekurangan dari beberpa item yang sudah ditentukan sebelumnya, sebagai tindak lanjut kami akan membenahi kekurangan kekurangan yang ada pada agenda selanjutnya khususnya pada tanggal 12-13". Ujar Pres BEM ramah itu
Ditemui terpisah, Roby Firmansyah selaku ketua panitia ospek tahun ini, pihaknya sangat menyayangkan atas kurangnya koordinasi antara panitia, selain itu pihaknya juga berharap kepada peserta ospek, agar setelah masuk kampus ini menjadi mahasiswa yang selayaknya mahasiswa.
"Harapan saya kedepannya nanti, panitia harus lebih aktif mengikuti agenda rapat sampai pelaksanaan, dan untuk mahasiswa baru, supaya bisa merubah karakter/sifat untuk menjadi lebih dewasa dan menjadi mahasiswa yg selayak nya. Tutup Roby. Arifin team
Post a Comment