GRESIK - Kekuatan pasangan calon (Paslon) Cabup-Cawabup Gresik 2015, Sambari Halim Radianto-M. Qosim bertambah. Setelah melaunching Relawan Gerakan Sosial (RGS), SQ, paslon yang diberangkatkan dari parpol PKB dan Demokrat itu, mendapat dukungan dari relawan Pro Jokowi, atau lebih dikenal dengan Projo (26/9). Begitu juga dukungan dari kumpulan elemen masyarakat yang mengatas namakan Sahabat SQ juga resmi dilaunching, Minggu 27/09/2015.
Sebanyak 300 peserta dari 12 Kecamatan se kabupaten Gresik, mendeklarasikan dukungan nya di RM Grand Verona Bunder, Gresik. Ketua DPP Projo Jatim, Wisnu Wardhana juga turut hadir memberikan wejangan kepada puluhan relawan Projo Gresik. Alasan mendukung SQ lanjut Wisnu, karena organisasinya menganggap cabup-cawabup tersebut sesuai dengan pandangan visi organisasinya, selama 5 tahun memimpin Gresik. Alasan itu yang membuat Projo menginstruksikan untuk memenangkan paslon SQ.
"Projo pusat telah merekomendasi untuk mendukung SQ di Pilkada Gresik 2015," ujar Wisnu Wardhana di sela-sela Deklarasi dan Dukungan Keluarga Besar Projo (Pro Jokowi) untuk Kemenangan Sambari-Qosim.
Sementara itu, Cabup Gresik Sambari Halim Radianto menuturkan, relawan Projo punya pengalaman saat memenangkan pasangan Jokowi-Jusuf Kalla di Pilpres 2015. Dirinya bersama HM.Qosim sangat bersyukur mendapat dukungan banyak dari elemen masyarakat maupun organisasi. Sebab, memimpin Gresik dibutuhkan kawan dan sahabat sebanyak-banyaknya.
Begitu juga dengan relawan pendukunh SQ yang mengatas namakan Sahabat SQ ini juga resmi dilounching oleh Calon Bupati bernomer urut 1. Relawan ini menggelar acara yang dihadiri ratusan undangan, dibubuhi pembagian santunan kepada puluhan anak yatim piatu dari Yayasan Ar-Rohman. "Ada kurang lebih 40 elemen yang bergabung dalam sahabat SQ, yang bertujuan menjadikan masyarakat Gresik khususnya menjadi sahabat dari pasangan calon nomer urut 1 ini," kata Muslikh Hasim selaku ketua Sahabat SQ.
Kembali Sambari, Ia juga menuturkan akan meluncurkan sinopsis akan biodata perjalanan Sambari Halim Radianto yang dibukukan. Meski tidak didampingi pasangannya HM.Qosim, dengan sangat Sambari mengimbau agar selalu menjaga kebersamaan seperti halnya makna sahabat. "Projo mendukung kami karena konsep nawacita yang dicita-citakan Presiden Soekarno yang tengah diprogramkan oleh Presiden Joko Widodo saat ini. Dan hari ini Sahabat SQ telah resmi kita laonching, artinya sinergitas SQ telah berjalan," pungkas Sambari usai pelaksanaan laounching Sahabat SQ. arz tim
Post a Comment